Minggu, 17 April 2016

Amerika Serikat Tidak Dapat Mengimbangi Penyebaran Kapal Selam Rusia

Angkatan Laut Amerika Serikat sedang menghadapi satu masalah besar untuk menghadapi kekuatan armada kapal selam Rusia.

Komandan Angkatan Laut Amerika Serikat di Eropa, Adm. Mark Ferguson, mengatakan bahwa lebih banyak kapal selam yang tersembunyi dibanding yang terlihat. Rusia telah mengerahkan kapal selam baru yang sulit dilacak oleh pasukan Angkatan Laut Amerika Serikat.


Amerika Serikat Tidak Dapat Mengimbangi Penyebaran Kapal Selam Rusia


“Kami melihat (Rusia) memiliki sistem persenjataan yang lebih canggih, sistem rudal yang dapat menyerang pasukan darat pada jarak jauh, dan kami juga melihat kemampuan operasi mereka semakin membaik karena mereka mampu pergi jauh dari perairan mereka,” kata Ferguson.

Saat ini, penyebaran kapal selam serang dan rudal balistik Rusia berada pada tingkat yang tak pernah terjadi sebelumnya sejak Perang Dingin.

Baca: Perkembangan Militer Rusia Bikin AS Terkejut

Ferguson menjelaskan bahwa Amerika Serikat hanya memiliki 53 kapal selam dan jumlah itu akan menurun menjadi 41 armada pada sekitar tahun 2020 karena keterbatasan anggaran.

Ferguson mengakui bahwa Rusia telah menginvestasikan miliaran dolar dan waktu mereka untuk meningkatkan kemampuan kapal selam, ditengah kekhawatiran meningkatnya ancaman dari NATO.

Penyebaran kapal selam Rusia memiliki tujuan utama untuk melindungi sisi-sisi maritim Rusia dan mengantisipasi serangan NATO di perairan Laut Baltik dan Laut Hitam. 

Sumber: Jakartagreater.com


EmoticonEmoticon