Rabu, 03 Mei 2017

AS Gelar Latihan Militer, Korut Ancam Perang Nuklir

Pyongyang - Media yang dikendalikan pemerintahan Korea Utara (Korut), Selasa (2/5), mengancam bahwa provokasi yang dilakukan Amerika Serikat (AS) dengan menggelar latihan militer memicu terjadinya perang nuklir. Salah satu koran Korut bahkan melontarkan ancaman bahwa rezim Kim Jong Un sudah menunggu saat yang tepat untuk mengubah daratan AS menjadi reruntuhan.




"Terkait dengan provokasi militer yang dilakukan AS, yang semakin jelas dari hari ke hari, situasi di semenanjung Korea bakal semakin mendekati perang nuklir," demikian disebutkan media Korut seperti Beritasatu.com kutip dari Reuters, Selasa (2/5).

Ancaman dari Korut tersebut dikemukakan hanya beberapa jam setelah dua pesawat pengebom AS B-1B Lancer terbang untuk melakukan latihan dengan Angkatan Udara Korea Selatan serta Jepang. Pihak Korut menganggap bahwa latihan militer tersebut adalah bentuk provokasi terhadap kedaulatan mereka.

Kendati melontarkan ancaman bakal melepaskan rudal nuklir ke daratan AS, Korut diyakini belum memiliki kemampuan untuk mewujudkannya. Korut memang sudah melakukan serangkaian uji peluncuran misil jarak jauh, tapi misil-misil tersebut diyakini tidak bakal mengancam Amerika Serikat.

Yudo Dahono/YUD

NBC News

Sumber: Beritasatu.com


EmoticonEmoticon